Informasi Aplikasi Belanja Sayur Online
pixabay.com

Aplikasi Belanja Sayur Online, Bisa Jadi Rekomendasi Terbaik

Aplikasi belanja sayur online kini banyak digunakan masyarakat. Masyarakat di tengah pandemi saat ini lebih memilih menggunakan jasa belanja online. Hal ini dikarenakan banyak keuntungan yang diperoleh. Selain itu menjaga kesehatan dengan tidak berbelanja di keramaian menjadi alasan kebanyakan orang.

Informasi Aplikasi Belanja Sayur Online
pixabay.com

Daftar Aplikasi Belanja Sayur Online Sebagai Rekomendasi Terbaik

Zaman canggih sekarang ini semakin dimudahkan dengan adanya teknologi. Kemudahan dengan adanya teknologi salah satunya dengan adanya aplikasi belanja sayur online.

Melalui aplikasi ini kamu tidak lagi keluar kepanasan dan kehujanan hanya untuk mendapatkan sayuran atau bahan masakan. Kamu hanya perlu mengunduh melalui smartphone kamu agar dapat memiliki aplikasi tersebut. Selanjutnya kamu tinggal duduk manis menunggu pesanan sayur kamu diantar oleh jasa driver.

Hal tersebut sangat otomatis dan tentunya menghemat waktu bukan. Untuk itu berikut ini beberapa aplikasi belanja sayur yang dapat kamu temui di Indonesia.

TukangSayur.co

Aplikasi pertama dari TukangSayur.co ini merupakan aplikasi untuk belanja sayur mayur secara online. Adapun pengantaran wilayahnya paling luas di Indonesia. Selain sayuran dan buah-buahan di aplikasi TukangSayur.co juga tersedia paket siap masakan untuk berbagai masakan.

Sayur Box

Aplikasi belanja sayur secara online kedua bernama Sayurbox. Saat ini aplikasi ini tengah menjadi tren di masyarakat. Selain menyediakan sayuran Sayurbox juga menyediakan daging, buah, bumbu, serta makanan sehat seperti salad.

Keunggulan aplikasi ini yaitu dengan tawaran gratis ongkir jika pembelian di atas Rp 100.000. Namun jika kamu hanya membeli sayuran dengan harga di bawah harga tersebut kamu dikenakan ongkir sebesar Rp 20.000.

Kecipir

Selain aplikasi sayur ulasan ini juga memberikan kamu informasi lain. Melalui aplikasi Kecipir ini menjadi solusi buat kamu yang sulit mendapatkan beberapa bahan yang sulit ditemukan di pasar tradisional atau swalayan.

Bahan yang dimaksud seperti kenikir, daun ginseng, rosella, daun kucai dan lain sebagainya. Bekerja sama dengan petani lokal Kecipir juga menghadirkan sayuran organik yang sehat.

Tanihub

Tanihub berbeda dengan aplikasi belanja online yang lain. Awalnya Tanihub merupakan e-commerce penghubung petani dengan pembeli. Saat ini Tanihub bukan sekedar penyedia belanja sayur online saja.

Selain itu aplikasi ini berkembang dalam penyedia berbagai kebutuhan dapur lain. Perkembangan yang pesat ini membuat Tanihub saat ini telah memproduksi produk kemasan seperti saus sambal dan bumbu dapur siap masak dalam kemasan.

Regopantes

Aplikasi belanja sayur online selanjutnya bernama Regopantes. Dalam aplikasi tersebut dimana kamu dapat belanja sayur, buah, beras, bumbu dapur, sampai produk jadi seperti jus buah.

Selain itu di aplikasi ini juga mempromosikan profil petani lokal. Oleh sebab itu kamu dapat mengetahui dari mana asal petani yang kamu beli buah atau sayurnya.

Cari Sayur

Aplikasi Cari Sayur merupakan aplikasi belanja sayuran secara online yang dapat kamu temui di sekitar Jakarta dan Tangerang. Bagi kamu penduduk Jakarta, kamu dapat juga menemukan produk memasak non-sayur.

Masakan tersebut seperti kulit lumpia, kulit pangsit dan masih banyak lagi. Namun dalam aplikasi ini kamu harus memesan sebelum pukul 12.00 siang agar daftar belanja dapat dikirim esokan harinya.

Pahami beberapa informasi aplikasi belanja sayur online  agar menjadi referensi kamu. Sebelum mengunduh salah satu dari aplikasi pastikan kamu baca terlebih dahulu aplikasi tersebut dapat menjangkau daerah kamu atau tidak.