Keunggulan Oppo A54
pinterest.com

Kenali Keunggulan Oppo A54 yang Mengklaim Harga Terjangkau

Oppo kembali hadir dengan merilis ponsel dengan seri A yang terbaru, yakni Oppo A54. Keunggulan Oppo A54 ini diklaim setara dengan harga yang cukup terjangkau, kurang lebih sekitar Rp 2,7 juta.

Oppo dengan varian terbaru ini dilengkapi dengan memori internal 12GB serta RAM 4 GB. Kemunculan ponsel terbaru disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat sehingga semua kebutuhan yang diperlukan akan terpenuhi dengan adanya ponsel terbaru ini.

Keunggulan Oppo A54
pinterest.com

Intip Keunggulan Oppo A54

PR Manager Oppo Indonesia, yakni Aryo Meidianto, mengatakan bahwa Oppo A54 ini hadir dengan harga yang lebih terjangkau sesuai dengan kebutuhan masyarakat. Selain itu sudah dilengkapi dengan berbagai spesifikasi yang mumpuni dan canggih. Berkat serie A ini Oppo menjadi salah satu penguasa pasar di Indonesia. Berbagai keunggulan Oppo A54 bisa Anda lihat berikut ini.

Layar Modern

Untuk layar, Oppo ini sudah lengkap dengan perangkat berkelas menengah atas. Lebih tepatnya, layar dengan tipe single punch-hole 6.51 inchi yang menjadi pembeda dari dari merk Oppo lainnya, karena Oppo A54 memberikan sejumlah penawaran solusi layar waterdrop yang harganya setara.

Antara fitur Eye Comfort yang ada akan mengurangi cahaya biru untuk mencegah ketegangan pada mata. Penggunaannya secara manual bisa Anda aktifkan fitur tersebut pada pengaturan periode terjadwal.

Moonlight Screen otomatis bisa membantu untuk mengurangi tingkat kecerahan layar sampai dengan 2 nitd pada malam hari, sehingga cahaya layar akan terasa lebih lembut serta tidak akan menyilaukan mata. Nah, untuk Al Smart Backlight dapat menyesuaikan kecerahan layar dengan preferensi serta waktunya.

Kamera yang Berkualitas

Keunggulan Oppo A54 ini hadir dengan Triple Main Camara yakni kamera utama 13 MP, kamera bokeh 2 Mp, serta kamera makro 2 Mp. Selain itu juga terdapat fitur kecerdasan buatan yang bisa Anda pakai untuk mengungkapkan ekspresi dengan melalui medsos. Dazzle Color bisa Anda aktifkan untuk meningkatkan saturasi serta kecerahan gambar.

Selain itu Al Scene Recognition untuk mendukung pengenalan otomatis saat dipakai. Bukan hanya itu saja, tapi Ultra Night Mode juga bisa menjadi solusi saat Anda ingin foto pada malam hari. Oppo A54 dilengkapi dengan panorama sudut 18 derajat, Al Beautification 2.0 yang bisa Anda akses dengan kamera depan serta belakang. Pastinya hasil jepretan akan tampak cantik dan berkualitas.

Performa

Menunjang kebutuhan Oppo A54 lengkap dengan prosesor MediaTek Helio P35. Bukan hanya unggul pada sisi kecerdasan buatan saja, tetapi prosesornya juga kencang.

Kapasitas RAM 4Gb bisa membuat semua perangkat berjalan dengan mulus. Apalagi untuk tipe RAM LPDDR4X yang meningkatkan performa bagus dengan puncak 10% lebih tinggi daripada teknologi yang sebelumnya.

Baterai Mumpuni

Baterai Oppo A54 berkapasitas besar yakni 5000 mAh dengan dilengkapi oleh konektor pengisian daya Type C. Baterai ini akan memberikan daya tahan perangkat kurang lebih selama 2,2 hari.

Untuk digunakan panggilan telepon selama 25,4 jam serta untuk nonton Youtube tanpa berhenti selama 19,9 jam. Jangan khawatir, Oppo A54 ini sudah diberikan perlindungan baterai overcharge serta over discharge, proteksi arus berlebih dan tahan api, serta sirkuit pendek.

Keunggulan Oppo A54 bisa Anda lihat seperti diatas. Keunggulannya benar-benar sangat mumpuni dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat. Harganya yang cukup terjangkau bisa Anda beli segera di toko online atau counter langganan.