Dekke.net – Telah banyak beredar dompet digital maupun pinjaman secara online yang memudahkan pengguna dalam belanja dimanapun tanpa membawa uang secara fisik. Bahkan, saat ini juga telah ada aplikasi pinjaman online yang dapat digunakan untuk pembayaran belanja di Alfamart. Sudah tahu cara belanja di Alfamart pakai Kredivo yang terbaru dan terlengkap?
Dalam menggunakan sistem pembayaran secara online ini membawa keuntungan yang banyak untuk pengguna sendiri. Satu diantaranya yakni terhindar dari tindakan kejahatan yang mungkin akan terjadi. Hal ini dikarenakan pengguna tersebut tak perlu membawa banyak uang secara fisik untuk melakukan pembayaran atas belanja yang dilakukan.
Syarat Berbelanja di Alfamart Dengan Kredivo
Pada kegiatan berbelanja di Alfamart tentu kebanyak orang lebih senang membayar secara konvensional atau dalam bentuk uang secara fisik. Akan tetapi, saat ini pengguna bisa mencoba melakukan pembayaran melalui aplikasi Kredivo. Tentunya, pengguna sudah memiliki akun Kredivo ini sebelum menggunakannya belanja.
Dalam melakukan pembayaran belanja di alfamart dengan memakai Kredivo ini, pengguna haruslah memperhatikan sejumlah syarat yang harus dipatuhi. Syarat ini berlaku untuk setiap pembayaran yang dilakukan pada seluruh gerai Alfamart di Indonesia. Sudah tahu apa saja syarat belanja di Alfamart di Kredivo ini? Simak ulasannya berikut:
● Tersedia limit saldo di akun Kredivo. Tentunya untuk dapat melakukan pembayaran atas belanja yang dilakukan ini diperlukan limit saldo yang masih tersedia. Karena hal ini berpengaruh pada besar kecilnya jumlah pembayaran yang harus dibayarkan oleh para pengguna tersebut.
● Cek ketersediaan alat pembayaran dengan Kredivo di gerai Alfamart. Pembayaran dengan Kredivo ini masih belum berlaku untuk setiap gerai Alfamart di Indonesia. Oleh karenanya, pastikan bahwa gerai tersebut mendukung sistem pembayaran melalui Kredivo.
● Barcode berlaku hanya selama 5 menit. Keberlakukan barcode yang dapat diakses oleh pengguna ini hanyalah 5 menit. Jadi, sebaiknya sebelum kasir melakukan penghitungan barang belanjaan, jangan akses barcode pembayaran terlebih dahulu.
● Besaran belanja 100-300 ribu untuk semua jenis barang. Ketika besaran belanja sedikit kurang dari jumlah minimal ataupun lebih sedikit dari jumlah maksimal, maka hal ini tidak dapat dilakukan. Dan pengguna harus membayarnya secara konvensional.
● Biaya admin 1% setiap total belanja. Dari jumlah belanja yang dibayarkan dengan kredivo ini akan dikenakan biaya admin sebesar 1%.
Syarat tersebut menjadi syarat penting yang perlu diperhatikan oleh setiap pengguna sebelum melakukan pembayaran di Alfamart ini. Oleh karenanya, pastikan untuk selalu memperhatikan syarat tersebut.
Cara Belanja di Alfamart Pakai Kredivo
Setelah mengetahui syarat belanja ini, pengguna harus mengetahui cara belanja di Alfamart dengan memakai Kredivo. Dengan begitu, pengguna tidak perlu bingung dalam proses pemakain Kredivo dalam proses pembayaran di Alfamart ini. Untuk simak ulasan mengenai cara belanja di Alfamart Pakai Kredivo sebagai berikut:
- Kunjungi Alfamart yang mendukung sistem pembayaran dengan menggunakan Kredivo. Hal ini harus diperhatikan karena tidak semua gerai Alfamart mendukung sistem pembayaran secara online ini.
- Ambil barang belanjaan dan datangi kasir. Sebelumnya, pastikan jumlah belanja pengguna telah melebihi batas minimal 100 ribu dan tidak lebih dari 300 ribu.
- Datangi kasir dan buka akun Kredivo. Selalu pastikan bahwa limit pinjaman dari akun yang digunakan masih dapat digunakan.
- Buka scan pembayaran dan pilih merchant Alfamart yang akan digunakan sebagai transaksi pembayaran.
- Sampaikan barcode tersebut kepada kasir. Pastikan untuk tidak melebihi waktu 5 menit dalam proses scan barcode ini.
- Masukkan PIN Kredivo untuk melakukan konfirmasi pembayaran. Pastikan bahwa tagihan atas pembayaran yang dilakukan ini telah terkonfirmasi dan masuk pada akun Kredivo ini.
Itulah informasi mengenai cara belanja di Alfamart pakai Kredivo dan juga syarat yang perlu diperhatikan sebelum penggunaannya. Pastikan untuk tidak berbelanja barang melebihi batas jumlah barang belanjaan yang telah ditentukan.
Baca Juga : Cara Daftar Member Alfamart Beserta Aktivasi Kartu