Dekke.net – Aplikasi beli saham luar negeri terbaik menjadi incaran banyak orang, sebab keuntungan yang diberikan juga sangat banyak. Saham luar negeri memberikan keuntungan yang lebih banyak jika dibandingkan dengan saham dalam negeri.
Untuk mendapatkan saham luar negeri kini sudah sangat mudah, apalagi saham di Amerika Serikat. Hal ini tidak lain karena Anda bisa membuat rekening dimanapun dan kapan saja dengan bantuan smartphone.
Ada banyak aplikasi yang bisa Anda gunakan untuk melakukan pembelian saham di luar negeri. Berhubungan dengan hal tersebut, kami akan memberikan berbagai informasinya untuk Anda.
Baca Juga : 5 Aplikasi Bandar Detector Saham Terbaik Memudahkan Investasi Anda!
4 Rekomendasi Aplikasi Beli Saham Luar Negeri Terbaik
Seiring berkembangnya teknologi, kini sudah banyak kegiatan investasi yang memberikan keuntungan besar. Salah satunya trading saham, yang bisa memudahkan Anda mendapatkan uang.
Agar Anda bisa mendapatkan banyak uang, maka perlu menggunakan aplikasi beli saham. Saham dalam negeri juga bagus, namun ada baiknya untuk mencoba menggunakan saham luar negri, sebab bisa memberikan keuntungan lebih.
Setiap kegiatan investasi tentunya memiliki hambatan tersendiri, berinvestasi di luar negeri tentu ada risikonya. Ada banyak aplikasi dan website trading bodong yang bisa menipu Anda sehingga kehilangan banyak uang.
Baca Juga : 5 Broker Forex Terbaik Indonesia dan Terdaftar di BAPPEBTI
Karena itu, kami akan memberikan banyak informasi mengenai aplikasi beli saham luar negeri terbaik. Anda bisa memanfaatkan berbagai aplikasi tersebut, agar bisa mendapatkan saham dengan mudah dan untung besar.
1. Schwab Mobile
Aplikasi rilisan The Charles Schwab Corporation ini merupakan salah satu sekuritas ternama di Amerika Serikat pada tahun 2011. Kini aplikasi tersebut sudah diunduh lebih dari 1 juta pengguna. Didalamnya terdapat banyak fitur yang bisa memudahkan para trader.
Fitur yang dimiliki seperti open posisi perdagangan, data real time, mengatur investasi, dan pemberitahun terbaru untuk Anda dan orang lain. Perusahaan sekuritas Amerika Serikat ini sudah berdiri sejak tahun 1971, jadi tidak perlu diragukan kinerjanya lagi.
Baca Juga : Rekomendasi Aplikasi Trading Crypto Terbaik yang Terdaftar di BAPPEBTI
2. E*trade
Aplikasi beli saham luar negeri terbaik ini juga berbasis di Amerika Serikat juga sudah di awasi SEC. Perusahaan sudah berdiri sejak 1980 hingga kini, sudah lebih dari 5 juta investor yang menggunakannya. Aplikasi ini juga salah satu produk baru dari perusahan tersebut.
Aplikasi ini sudah di download lebih dari 1 juta pengguna dan mendapatkan rating 4.2 bintang lima. Didalamnya ada fitur bebas biaya komisi, data real time, fitur edukasi dan alat investasi super lengkap, informasi mengenai pihak ketiga, layanan pendidikan dan pemberitahuan khusus untuk nasabah.
Baca Juga : Aplikasi Trading Forex Terbaik di Android, Aman dan Mudah Digunakan!
3. Webull
Webull dirilis oleh Webull Alibaba Crop Di Delaware, Amerika Serikat sejak tahun 2018. Kini aplikasi ini sudah diunduh lebih dari 10 juta pengguna di seluruh dunia dan mendapatkan review 4.4 bintang lima di Google Play.
Fitur didalamnya lebih lengkap daripada aplikasi sebelumnya. Anda bisa melihat data real time, layanan pendidikan lengkap, akun demo, dapat diakses via website, stock tracker, fitur edukasi dan alat investasi dan masih banyak lagi.
Baca Juga : Aplikasi Trading Forex Terbaik di Android, Aman dan Mudah Digunakan!
4. Tradingview
Aplikasi kembangan Tradingview Inc, berpusat di Ohio, Amerika Serikat. Ada banyak fitur yang bisa Anda gunakan, tidak heran jika aplikasi ini sudah diunduh lebih dari 10 juta pengguna. Jenis produk yang ditawarkan juga menarik seperti 100.00 instrumen saham di 50 bursa, etf, indeks, cryptocurrency, lokasi dan sebagainya.
Rekomendasi aplikasi beli saham luar negeri terbaik yang kami berikan ini bisa Anda gunakan dengan mudah. Semua aplikasi tersebut sudah memiliki asal usul jelas, dan tidak akan merugikan Anda. Karena itu, Anda bisa coba menggunakan dan mendapatkan keuntungannya.